Berita & Acara

PIK2 DUKUNG PENINGKATAN KUALITAS SDM MELALUI PROGRAM PELATIHAN KERJA

Mar 25, 2025

PIK2 DUKUNG PENINGKATAN KUALITAS SDM MELALUI PROGRAM PELATIHAN KERJA

Pada Jumat 21 Maret 2025 lalu, PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk bersama Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang melaksanakan Peresmian Balai Latihan Kerja & Pembukaan Pelatihan Kerja Angkatan Baru Bagi Masyarakat di Kabupaten Tangerang. Kegiatan ini dilaksanakan di UPTD Latihan Kerja Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang, yang berada di Kecamatan Kosambi dan dihadiri oleh Bupati Tangerang, Drs. Moch. Maesyal Rasyid., M.Si serta Direktur Estate Management Agung Sedayu Group, Dr. Ir. H. Restu Mahesa, M.M, yang memberikan sambutan baik dan dukungan terhadap inisiatif pelatihan ini. 

Selain itu, dilakukan pula penyerahan simbolis peralatan pelatihan dan sertifikat kepada peserta dari LPK Pelita Ilmu Sejahtera (Piltera) sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka. Momen ini menjadi bukti nyata komitmen CSR PIK2 dalam meningkatkan keterampilan dan kompetensi masyarakat, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih luas. 

Bupati Maesyal Rasyid mengungkapkan bahwa pentingnya pemanfaatan BLK Kosambi ini sebagai pusat pelatihan kerja yang dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat, khususnya di wilayah Pantura. "Kepada para pengusaha, kami mengajak untuk bersama-sama memfasilitasi kebutuhan peserta, seperti bantuan peralatan dan dukungan lainnya agar mereka siap bekerja setelah lulus," tambahnya. Beliau juga mengatakan bahwa saat ini telah ada 200 calon pencari kerja yang telah mendapatkan pelatihan kerja, dimana menyesuaikan dengan bidang yang dibutuhkan industri yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang termasuk wilayah PIK2.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang, Rudi Hartono, menjelaskan Gedung UPTD Latihan Kerja Kosambi memiliki kapasitas maksimal hingga 1.260 peserta. Dengan luas lahan 12.090 m² dilengkapi fasilitas lengkap. "Pelatihan gelombang pertama di BLK Kosambi mengusung tema Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi dan Masyarakat untuk Tenaga Kerja Berkualitas dengan jumlah peserta mencapai 200 orang dari berbagai program pelatihan. Program ini diharapkan dapat mencetak tenaga kerja berkualitas yang siap bersaing di dunia industri dan wirausaha."

Sebagai penutup, dilakukan peninjauan gedung yang akan digunakan untuk kegiatan selanjutnya, ditandai dengan prosesi gunting pita dan penandatanganan prasasti sebagai simbol peresmian. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah konkret dalam mendukung peningkatan kapasitas dan keterampilan masyarakat yang dapat memberikan dampak positif serta membuka peluang yang lebih luas bagi peserta dalam dunia kerja dan pengembangan diri.